“2010 SENIMAN BUTUH SEX”, “BERBEDA DAN MERDEKA 100%”. Tag-line tersebut kerap kita dengar, bahkan positif menghiasi ruang publik di seantero Jakarta dan di luar Jakarta (bahkan negara tetangga). YEZZ seniman yang SUPER-RRRESPECTA ini sangat akrab di panggil RHARHARHA. Yup, lulusan IKJ (Fakultas Seni Rupa) ini adalah Director ISAD (Indonesian Street Art Database) dan Founder + Director RESPECTA Street Art Gallery (galeri online). Sudah banyak pula penghargaan yang di berikan kepada RHARHARHA, seperti; Award Best in Art (The Best of 2011 JUICE Magz Indonesia), Certificate of appreciation as a speaker “Sociology Summit“ at The faculty of Social Science & Political - University of Indonesia 2011, dan masih banyak lagi.
Nah, jadi kebayangkan betapa ciamik dan whoozzaa seorang Street Artist (seniman yang menggunakan ruang publik untuk menyuarakan pendapat) dan Tape Artist (seniman yang menggunakan media lakban) ini. Ingin kenal lebih dekat lagi dengan seniman super cerdas ini? Berikut adalah interview saya (mewakili tim M.A.L.U.) dengan RHARHARHA (berhubung RHARHARHA super sibuk, maka dari itu interview via online is okay) skoy!
Nama : Andi Riyanto S.Sn (a.k.a) Andi RHARHARHA
Tempat, Tanggal Lahir : Indonesia, 28 Juni
Status : Single
Email : andirharharha@gmail.com
Twitter : @RHARHARHA
#M.A.L.U.
Hi gengs, bisa di jelasin latar belakang nama RHARHARHA?
#RHARHARHA
RRRasa hormatku padamu teman, sesuatu berangkat dari hal sederhana TEMAN MAN.
#M.A.L.U.
Karya terbesar seorang RHARHARHA?
#RHARHARHA
Cinta.
#M.A.L.U.
Aiihh sedap! :) Inspirasi membuat quotes yang ciamik itu dari mana gengs?
#RHARHARHA
Sex, Art, Love & Beer.
#M.A.L.U.
Quotes untuk tahun ini apa tuh gengs?
#RHARHARHA
"2012 RHARHARHA fokus menyerap energi positif yang tersisa".
#M.A.L.U.
Intisari Berbeda & Merdeka 100% apa tuh gengs?
#RHARHARHA
Gerakan sosial untuk memperjuangkan keberagamaan, toleransi dan nilai-nilai kemanusiaan di Indonesia!!
#M.A.L.U.
Arti seni dari seorang RHARHARHA?
#RHARHARHA
Syarat mutlak gerakan sosial adalah KREATIVITAS SOSIAL, yaitu salah satunya dengan SENI.
#M.A.L.U.
Mengapa menggeluti street art sih gengs? Atau ada yang lain?
#RHARHARHA
Street Art lebih senang mengamati, karena gw sekarang fokus bersama kawan-kawan di ISAD melakukan aktivitas pengarsipan. Yang lain Urban Art: Seni yang berkembang seiring perkembangan kota yang dipengaruhi banyak faktor urban, salah satunya teknologi media internet. Media ini juga sangat berpengaruh terhadap interaksi hubungan antar manusia.
#M.A.L.U.
Tema apa saja yang biasa divisualisasikan ke dalam street art?
#RHARHARHA
Biasanya berdasarkan momentum atau isu tertentu, misalnya: "BUBARKAN FPI". Teks itu mewakili gambaran rekaman visual kekerasan yang dilakukan FPI dalam memori kolektif warga masyarakat Indonesia.
#M.A.L.U.
Apa diharuskan dengan tema isu politik dan sosial?
#RHARHARHA
Itu hanya sebagian pilihan aja. Apapun profesi lu pasti punya sikap dan pilihan ke depannya bisa memposisikan lu ke dalam masyarakat. Ada yang bertema religi juga banyak, misalnya propaganda spanduk Habib yang suka ngeblok jalan. Kurang street art apa coba? mereka sadar betul kekuatan media visual propaganda yang diletakkan di tempat strategis seperti perempatan jalan.
(RHARHARHA menyuarakan aspirasinya melalui tape art) |
#M.A.L.U.
100hits!! Udah pernah kolaborasi dengan seniman siapa aja gengs?
#RHARHARHA
ROBO WOBO, Artkelso, Ale Antipony, Bujangan Urban, POPO, Hafiz Rancajale, Syaiful Ardianto, Irwan Ahmett, Taring Padi, Cyclown Circus, Dinas Artistik Kota, BaBay Ricky Janitras.
#M.A.L.U.
Denger-denger nih, seniman street art itu akan sah apabila si seniman ini harus hidup di jalanan, apa bener harus kaya gitu gengs?
#RHARHARHA
Street artist berkarya menggunakan ruang publik, bukan harus tinggal di jalan. Itu mah gembel namanya.
#M.A.L.U.
Hehehe bener-bener, biar jelas gengs maksudnya :D Kegiatan RHARHARHA selain di bidang seni apa tuh?
#RHARHARHA
Warga masyarakat biasa.
#M.A.L.U.
Film favourite RHARHARHA?
#RHARHARHA
Exit Through The Gift Shop.
#M.A.L.U.
Kalo musik favourite?
#RHARHARHA
Dangdut Koplo Remix, Drum n Bass + Dub Step, Reggae, Dub, Keroncong, Agnes Monica, Belah Duren Jupa Vs Depe, Marjinal, Homicide, Kecapi Sunda, HipHop,K-POP hahaha, Cambodian Space Project, Benyamin, Mozart & Bethoven.
#M.A.L.U.
Hahaha bener-bener nge-mix banget!! Proyek Street art yang sedang berjalan apa tuh gengs?
#RHARHARHA
ISAD (Indonesian Street Art Database).
#M.A.L.U.
Kita ngomongin kesibukan nih, selain berperan aktif dalam kehidupan seni kamooh juga berperan sebagai Founder + Director RESPECTA Street Art Gallery juga, bisa di jelaskan apa sih R.S.A.G. itu?
#RHARHARHA
"THE POWER OF RESPECTA" (jika kita memberikan rasa hormat kepada orang lain, mereka akan memberikan respon balik kepada kita). Kami sekelompok street artist yang sejak tahun 2010 berinisiatif mendirikian galeri online sebagai wadah untuk saling berbagi tentang perkembangan dan aktivitas street art di Indonesia. RESPECTA terbuka bagi para pelaku street art dalam kaitannya dengan aspek sosial, politik, dan budaya di tanah air, seperti masalah perebutan ruang publik, kekerasan, kemanusiaan, dan sebagainya. http://www.respectastreetartgallery.com
#M.A.L.U.
SKOYY!! Sedangkan ISAD itu sendiri apa tuh gengs? Kan kamooh Director-nya tuh.
#RHARHARHA
Indonesian Street Art Database (ISAD) adalah sebuah lembaga nirlaba yang bekerja untuk mendorong kemajuan street art di Indonesia melalui: pengarsipan dan pendokumentasikan karya maupun aktivitas street art, mengkaji dan mewacanakan street art melalui riset, penulisan, diskusi, seminar, dan festival; perluasan jaringan street art baik di Indonesia maupun luar negeri; dan penciptaan karya street art yang berbasis riset. Indonesia Street Art Database terbuka untuk publik, baik peneliti, mahasiswa, maupun masyarakat umum yang memiliki ketertarikan untuk kemajuan street art Indonesia.
(Salah satu aksi mural dari RHARHARHA) |
#M.A.L.U.
Cerdasss!! :) Ada keinginan bikin galeri sendiri gak? Apa udah punya gengs?
#RHARHARHA
Gw udah pernah punya punya http://www.youtube.com/watch?v=7YW7Hp3apmE
#M.A.L.U.
Nah, silahkan di cek teman-teman pe-M.A.L.U. Kemarin kan beberapa minggu lalu kamooh diundang ke Myanmar, boleh di ceritakan gak kegiatan disana?
#RHARHARHA
Gw diundang untuk buat karya lakban, tapi gw juga bawa karya kawan-kawan street art untuk gw pamerin di sana; karya poster dan sticker. Gw juga presentasi perkembangan street art di Indonesia.
#M.A.L.U.
AASSOOYYY!! :) Gambaran street art di Indonesia dibandingkan dengan negara lain apa tuh gengs?
#RHARHARHA
Kita paling oke menurut gw, karena punya lokal kontens.
#M.A.L.U.
Setuju!! Langkah kedepan kamooh apa tuh gengs?
#RHARHARHA
Mau kawin hahahaha..
#M.A.L.U.
AMIN!! Terakhir nih gengs, pesan untuk teman-teman pe-M.A.L.U. dan street artist kita di Indonesia apa tuh?
#RHARHARHA
Tetaplah menjalani hidup dan selalu belajar dari alam raya, dan belajarlah dari orang-orang luar biasa di sekelilingmu, yaitu salah satunya kamooh :)
#M.A.L.U.
:)
Grab.It.Fast
Tantangan untuk RHARHARHA!! Pilih salah satu, atau dua, bahkan tidak keduanya. :) LET'S PLAY with Grab.It.Fast!!
#Dede-dede Slurpee / Dede-dede MixMax -> Dede-dede Slurpee
#Mural / Tape Art -> Tape Art
#Modern Art / Traditional Art -> Dua-duanya
#Xenia / Yaris -> Nggak dua-duanya
#Digital / Analog -> Digital
#Dub Step / Drum n Bass -> Dua-duanya
#"Kamooh" / "Geng" -> Kamooh anggota geng jejaring kreatif
#MPR / DPR -> Gw coret dua-duanya (MPR / DPR)
#Marimba / Disko jalur pantura -> Disko jalur pantura
#3 kata untuk Street Art -> Street + Art = Street Art
Written : aldooink
Photo : super-rharharha.blogspot.com + google + aldooink (gif)